Pelatihan Survei Sosial Ekonomi Nasional (susenas) Maret BPS Kota Kendari - News - BPS-Statistics Indonesia Kendari Municipality

Welcome To Official Site of Kendari City Statistics

Pelatihan Survei Sosial Ekonomi Nasional (susenas) Maret BPS Kota Kendari

Pelatihan Survei Sosial Ekonomi Nasional (susenas) Maret BPS Kota Kendari

January 25, 2019 | Other Activities


Saat ini BPS Kota Kendari sedang melaksanakan pelatihan Survei Sosial Ekonomi Nasional (SUSENAS)  Maret 2019 yang dipusatkan pada salahsatu hotel di Kota Kendari. Jumlah petugas yang dilatih sebanyak 39 petugas yang terdiri dari 13 PMS  dan 26 PCL (Petugas Pencacah Lapangan). Kegiatan ini berlangsung selama kurang lebih tiga hari yakni tanggal 24 - 26 Januari 2019. Pelatihan SUSENAS Maret 2019 ini dibuka langsung oleh Kepala BPS Kota Kendari, Ibu Waode Sri Marjanawati Oba, SE.,M.Si
Pelatihan SUSENAS ini rutin dilaksanakan setiap tahunnya. Hal ini dilakukan untuk memberikan penyegaran kembali terkait konsep dan definisi kepada petugas baik itu pengawas maupun pencacah lapangan agar hasil yang diperoleh nantinya sesuai dengan tujuan survei ini dilaksanakan

Kegiatan ini juga diharap dapat menjadi salahsatu cara untuk meningkatkan kualitas pendataan saat di lapangan. Selain memotret karateristik sosial ekonomi dari survei ini nantinya akan lahir beragam indikator sosial dan ekonomi yang sangat penting rumahtangga. Salahsatunya adalah angka kemiskinan makro. 
Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Kota Kendari (Statistics of Kendari City)

Jl. Balai Kota II No. 97 kendari

Telp (62-401) 3121776

Fax: -

Mailbox : bps7471@bps.go.id

logo_footer

Manual

ToU

Links

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia